Bahaya Polisi Tidur

Kita tahu pembuatan polisi tidur itu untuk menghindari kecelakaan warga setempat karena aksi ugal-ugalan pengendara. Tapi di lain pihak, ternyata banyak juga kerugian yang diakibatkan polisi tidur,yaitu:

1. Menyebabkan Kerusakan Mesin
    Hal ini terjadi karena dengan adanya polisi tidur  maka akan membuat pengendara melakukan rem yang tiba-tiba yang menyebabkan penggunaan bahan bakar yang berlebih.

2. Menimbulkan Penyakit
   polisi tidur akan menyeybabkan beban dan berat tubuh bagian atas akan membuat stres signifikan pada struktur tubuh yang rendah dibagian punggung, terutama pada disk antara lumbalis kelima dan vertebra sakral pertama yang dikenal sebagai L5/S1 lumbosacral disc atau dengan perhitungan ( (moments at the L5/S1 disc) = 0 ) atau pengangkatan beban dengan berat beban tubuh bagian atas (Mload-to-torso = Wload* h + Wtorso*b} yang dapat menyebabkan adanya resiko cidera [1]atau berisiko tinggi bagi para penderita osteoporosis









Buah Kapul yang Khasiatnya Setara Manggis

Buah ini namanya kapul, buah ini memiliki beberapa kesamaan dengan buah manggis, kecuali kulitnya. Kesamaannya, yaitu: daerah asal sama-sama berasal dari pulau kalimantan, memiliki khasiat buah yang sama persisnya, memiliki rasa buah yang sama enaknya.

Perbedaannya, ada pada kulitnya, jika buah manggis memiliki kulit buah yang berwarna merah atau kehitaman, maka buah kapul memiliki kulit buah seperti kulit buah sawo, namun lebih tebal, selain itu apabila buah manggis warna buahnya putih terang, maka buah kapul warna buahnya putih semu seperti buah lengkeng atau langsat, apabila buah manggis dapat diketahui jumlahnya dengan melihat tonjolan ujungnya, maka buah kapul tidak karena buah kapul tidak memiliki tonjolan di bawahnya.

Buah kapul sangat sedikit jumlahnya dipasaran, apalagi di luar kalimantan, hal ini karena pengembangan buah kapul hanya ada di pulau kalimantan sedangkan di luar pulau kalimantan pengembangannya belum dilakukan karena penelitian akan khasiat buah ini jarang dilakukan, maka tak heran buah kapul hanya dapat ditemukan di pasaran hanya pada saat musim panen, dan harganya pun relatif mahal.

Jenis dan Manfaat Tanaman Hutan Bakau

Bakau adalah tanaman yang hanya dapat kita temui temui di sekitar pantai.Untuk mengenal lebih jelas tentang tanaman Bakau maka, saya akan menjelaskan beberapa jenis Bakau yang dapat kita temui,Jenis tanaman bakau, yaitu:

1. Rhizophora
    Rhizophora adalah tanaman bakau yang memiliki ciri-ciri: buahnya panjang tetapi akarnya ada yang menusuk ke dalam tanah dan menjalar di permukaan tanah.

2. Siapi-api
    Siapi-api, dinamakan begitu karena akar tanaman bakau yang satu ini menjulang ke atas permukaan tanah menyerupai api, selain itu ternyata walaupun berakar panjang tetapi buah tanaman ini hanya sebesar kacang mededan memiliki rasa pahit, namun di orang-orang di pulau jawa mengolah buahnya menjadi keripik siapi-api dengan merendam buahnya selama 2 hari dengan air garam untuk menghilangkan rasa pahitnya, sehingga keripiknya dapat membuat konsumen merasa senang untuk mengkonsumsinya.

3. Pidada
    Pidada, adalah bakau yang hanya dapat tumbuh, atau hanya dapat kita jumpai di sekitar sungai, maka bakau ini juga dinamakan bakau sungai. Ciri-cirinya, yaitu: daunnya pendek dan tipis, buahnya mirip seperti buah tomat, buah pohon bakau pidada dapat dikonsumsi oleh para monyet, namun tidak dapat dikonsumsi oleh manusia.

Hutan Bakau ternyata memiliki peranan penting bagi kehidupan kita, manfaat tanaman bakau bagi kita, yaitu: mencegah abrasi pantai, menambah daratan, menyerap bahan kimia berbahaya yang ada di air sehingga air dapat dikonsumsi dan tidak mengandung racun, mencegah air laut masuk ke daratan sehingga mencegah banjir rob, dan sebagai tempat berkembang biak bagi para ikan laut.